
KELUARGA MAHASISWA
TEKNIK ELEKTRO
VISI DAN MISI PRODI S1 TEKNIK ELEKTRO
(dimuat di surat keputusan Senat FTE No. KS. 001/UPR1/TE-DEK/2014)

VISI
“Menjadi program studi berstandar internasional dan menghasilkan sarjana berkeahlian Sistem Elektronika, Sistem Kendali, atau Teknik Biomedika”.
​
Berikut ini adalah penjelasan dari visi Prodi S1-TE:
-
Berstandar internasional berarti bahwa kompetensi lulusan adalah hasil proses sistematis berdasarkan kurikulum yang disusun dengan mengacu ke badan akreditasi dan profesional internasional; selain itu, juga berarti bahwa para dosen mampu mempublikasikan hasil penelitiannya di jurnal dan konferensi internasional yang bereputasi,
-
Sistem Elektronika, Sistem Kendali, atau Teknik Biomedika yang dimaksud adalah bidang keahlian seperti yang dinyatakan dalam kriteria akreditasi dari ABET untuk program rekayasa dan teknologi rekayasa,
-
Visi ini akan dicapai pada tahun 2018.
MISI
-
Menyelenggarakan pendidikan berstandar internasional untuk menghasilkan lulusan yang menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi Sistem Elektronika, Sistem Kendali, atau Teknik Biomedika;
-
Mengembangkan dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan dan teknologi Sistem Elektronika, Sistem Kendali, dan Teknik Biomedika yang diakui secara internasional dengan melibatkan mahasiswa secara aktif;
-
Memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi Sistem Elektronika, Sistem Kendali, dan Teknik Biomedika untuk kesejahteraan dan kemajuan peradaban bangsa.
